Rambut Baru Semangat Baru

Saturday, January 31, 2015
Halo semua.... postingan kali ini saya mau cerita tentang perawatan rambut yang saya lakukan sehari-hari. Tapi sebelumnya mau kepoin rambut para gadis Disney dulu ah.

Coba lihat nih rambut para putri disney berikut. 


Bagus-bagus yah. Mau warna hitam, coklat, pirang, merah, semuanya mempesona.

Eh Tapi.... coba diperhatikan dengan benar, to good to be true banget ngga sih rambutnya. Coba lihat tuh si Ariel, masa si tengah gelombang laut rambutnya kayak baru di blow gitu. Atau si Pocahontas, di tengah terpaan angin, mustahil banget yah rambutnya bisa terurai rapi. Apalagi Cinderella,  mau tidur rambutnya kayak baru keluar dari salon. Belle apalagi, dikuncir kuda saja, volumenya masih terjaga.

Enak ya, kalau hidup di negeri dongeng. Mau bagaimanapun kondisi kita dan bagaimanapun kita sehari-hari, penampilan bisa tetap ciamik. Cinderella yang sehari-hari berteman dengan debu saja rambutnya tetap oke. Pocahontas yang doyan panas-panasan pun rambutnya tetap hitam berkilau. Dan si Ariel, walau kena air laut tiap hari rambutnya tetap sehat menawan.

Mungkin kalau kita yang menggantikan peran putri Disney itu, kondisinya bisa jadi seperti ini.




Gambar dari kapanlagi.com


Benar ngga... benar ngga ?.

Itu yang saya alami.

Dari kecil  saya memang selalu memiliki masalah dengan rambut. Berbeda dengan adik-adik saya yang memiliki rambut hitam lurus, rambut saya cenderung bergelombang dan agak megar. Dulu suka frustasi kalau bercermin. Apalagi jamannya SMP, saat lagi masa puber. Harus bangun pagi sekali untuk membuat rambut saya sesuai keinginan. Mulai dari pakai roll rambut biar terlihat lurus ( ternyata malah tambah ikal), sampai pakai berbagai macam bahan-bahan alami, semacam minyak urang-aring biar kelihatan hitam dan sedikit lemas biar terlihat lurus. Tapi begitu kering yah balik lagi rambutnya awut-awutan.


Demi kepraktisan, akhirnya saya potong pendek saja. Lumayan membantu.

Untungnya tidak lama kemudian saya memutuskan berjilbab. Horeeee, good bye bad hair day. Rasanya seperti terbebas dari himpitan masalah hidup, tsaaaah. Bangun pagi, tinggal mandi, kuncir rambut, pakai jilbab, selesai.

Ee... tapi ternyata muncul masalah lain. rambut saya yang dari dulu memang sudah sedikit rontok dan mudah patah, tiba-tiba makin banyak berjatuhan setiap harinya. Di lantai kamar sampai berserakan helai-helai rambut. Kalau disapu bisa setumpuk sendiri. Pernah iseng menghitung jumlah helaiannya. Untungnya tidak mencapai angka seratus. Soalnya kalau sampai seratus berarti saya mengalami masalah serius. Kalau masih di bawah itu, menurut yang saya baca, masih dikategorikan kerontokan yang wajar.

Takut kenapa-kenapa, saya mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang rambut.Karena walaupun nempel di kepala setiap saat, bukan berarti saya tahu segalanya tentang dia. Seperti kata pepatah tak kenal maka tak sayang.

Rambut itu terdiri dari apa sih?

For Your Information, komponen terbesar penyusun rambut adalah protein keratin. Sama seperti yang membentuk kuku dan gigi. Salah satu fungsi keratin ini adalah untuk melindungi rambut sebagai bagian paling luar tubuh manusia. Melindungi dari gesekan, dari panas, dan dari bahan kimia.

Makanya kalau kita menggosok-gosok rambut dengan keras menggunakan handuk,terlalu sering rebonding dan catok rambut yg panas,serta sering mengontakkan rambut dengan bahan kimia seperti mewarnai rambut,itu semua bisa merusak keratin yang ada.

Kalau yang namanya pelindung sudah rusak maka yang dilindungi tentu akan mudah rusak. Bisa terlihat kering,pecah-pecah, patah bahkan rontok.

Nah, sampai disini, saya mulai heran. Saya tidak pernah mewarnai rambut, tidak pernah catok-catokan, apalagi rebonding, smoothing. Kena panas juga tidak, kan terlindung oleh jilbab. Tapi kok rambut saya terlihat tidak sehat dan rontok.

Usut punya usut ternyata bukan hanya dari sebab-sebab itu saja rambut bisa rusak. Ada sebab lain yang saya baru ketahui. Seperti tulang yang bisa mengalami pengeroposan, rambut juga bisa mengalami hal yang sama. Kalau pada tulang disebut osteoporosis, kalau pada rambut disebut Keratin porosis, aiih.

Yaitu, suatu kondisi dimana keratin rambut terkikis, yang mengakibatkan rambut kehilangan pelindung sehingga mudah patah dan gampang rusak.

Penyebabnya?

AIR

Iya AIR. Jadi kandungan mineral di dalam air, ada juga yang bisa menyebabkan keratin rusak. Salah duanya yaitu tembaga dan chlorin.

Langsung ngeh, mengapa rambut saya dari dulu tidak seindah rambut pocahontas. Soalnya saya hobi sekali berenang. Padahal kita tahu, air kolam renang itu selalu diberi kaporit yang mengandung chlorin. Tidak itu saja, air yang kita gunakan sehari-hari untuk mandi kan air dari PAM, bisa jadi mengandung zat-zat lain yang aman bagi tubuh tapi tidak aman bagi rambut.

Nah lho, jadi jangan dikira mentang-mentang tidak pernah mewarnai rambut, jarang catok, tidak rebonding , tidak panas-panasan, rambut bisa aman. Setidaknya itu yang terjadi pada saya.

Bagaimana cara mengatasinya

Paling mudah ya dengan mengganti keratin yang rusak dengan yang baru. Salah satunya dengan menambah asupan makanan yang mengandung zat keratin. Zat keratin terdapat dalam sulfur yang berfungsi untuk menguatkan batang rambut. Dapat ditemukan pada bawang putih, telur, daging, dan ikan. Cara yang lain yaitu dengan memakai produk perawatan rambut yang tepat untuk mengembalikan fungsi keratin pada rambut.

Nah, Karena sudah tahu penyebabnya, saya jadi lebih gampang untuk melakukan perawatan. Ini nih perawatan rambut patah ala saya.

1. Potong Rambut

Hal pertama yang saya lakukan adalah memotong pendek rambut saya. Alasan utama biar lebih gampang, tidak ribet dan kalau pakai produk perawatan rambut bisa lebih hemat, hahahaha modus banget.

2. Keramas dengan Air Dingin




Karena rambut saya patah, maka dia lebih rapuh dan kurang bersahabat dengan air panas. Sehari-hari saya pakai air dingin dan membiarkannya kering alami, kalau perlu ditutup pakai handuk biar airnya cepat terserap. Makanya jadwal keramas saya selalu sore hari atau hari libur.


3. Shampoo

Hair Loss atau Hair Fall ?

Perkara memilih shampoo juga bukan hal yang mudah ternyata. Saya sempat salah pilih dengan menggunakan shampoo hair loss. Ternyata saya salah. Hair loss itu diperuntukkan untuk rambut rontok dari akarnya, sedangkan hair fall untuk rambut yang rontok karena patah. Kandungan masing-masing shampoo ini pun berbeda.

Masalah rambut saya adalah rontok karena patah, soalnya jenis rambut saya normal cenderung kering. Nah shampoo yang harus saya pakai adalah yang untuk hair fall. Kandungan di dalamnya berfungsi untuk lebih melembabkan rambut.

4. Conditioner

Hati-hati, shampoo sekaligus conditioner belum tentu cocok untuk semua rambut.Ini perlu diperhatikan untuk yang punya masalah hair loss ( rambut rontok dari akar). Karena penggunaan shampoo sekaligus conditioner malah akan menambah kelembaban rambut. Rambut lembab malah rentan berketombe, yang akibatnya rontok akan semakin parah. Makanya kalau menggunakan shampoo yang khusus mengatasi masalah hair loss, rambut akan terasa kaku dan kasar. Tidak mengapa, justru itu yang bagus.

Saya lebih memilih memakai conditioner setelah memakai shampoo, atau conditioner terpisah dari shampoo. Karena, fungsi shampoo adalah untuk memisahkan kotoran dari rambut termasuk minyak, debu dan mineral-mineral dari air. Apalagi seperti yang saya bilang tadi, saya suka berenang. Point ini menjadi sangat penting. Jadi setelah kotoran-kotoran terbuang, baru saya menggunakan conditioner. Conditioner berfungsi melembutkan kembali kutikula rambut yang berantakan sekaligus melembabkannya. Karena yang bermasalah bukanlah akar rambut saya tetapi batangnya, maka penggunaan contonioner yang tepat yaitu dengan mengoleskannya ke batang rambut, bukan ke kulit kepala. Makanya kalau ke salon, berbeda kan harga perawatan rambut untuk rambut panjang dan rambut pendek, soalnya yang diolesin itu batang rambut. Untuk hasil lebih baik, saya diamkan conditioner lebih lama dari biasanya.

4. Masker Rambut

Karena kesibukan, saya hanya bisa melakukan masker rambut sebulan sekali ke salon. Biar praktis saya juga melakukannya di rumah. Masker rambut yang saya pakai adalah masker madu. karena madu berfungsi menutrisi dan menguatkan batang rambut.

5. Vitamin Rambut

Nah, untuk mengembalikan keratin rambut saya yang rusak tadi, saya rajin pakai vitamin rambut setelah keramas. Karena saya keramas dua kali sehari, jadi pakai vitaminnya juga dua hari sekali. Saya pakai Ellips vitamin rambut. Yang saya pakai yang mengandung pro-keratin complex yang hair repair biar batang rambut saya kuat dan tidak patah lagi. Ellips pro-Keratin Complex juga mengandung Jojoba Oil yang berfungsi untuk mengembalikan kelembaban rambut.


Eliips vitamin ini recommended banget. Karena formulanya ringan, ngga berminyak berlebihan kayak vitamin rambut lain.
Tara aja tertarik
Cara pakainya juga mudah sekali. Hanya dioleskan di rambut yang setengah kering, jangan yang masih basah ya. Olesnya ke batang rambut soalnya yang mau diperbaiki kan batang rambutnya. Tidak perlu dibilas, biarkan kering baru deh disisir. Hasilnya rambut jadi lebih lembut. lembab dan berkilau.


Cara Pakainya Seperti Ini Ladies



Hasilnya rambut Tara jadi Berkilau. Rambut Saya ya samaan gitu deh dengan rambut Tara


Kelebihan lainnya, Ellips itu gampang ditemukan dimana-mana. Di alfamart, indomart,hypermart, semua mart deh dari yang kecil sampai yang besar jual. Jadi mau pas pulang kampung, atau lagi ke luar kota, tidak perlu khawatir.

Trus harganya yang sangat terjangkau. Cuma Rp 8500,- sudah dapat 6 kapsul. Sekali Pakai saya biasanya menghabiskan 3 kapsul, berarti cuma Rp 4.250 saja, rambut saya sudah selangkah lebih baik.

N


Setelah melakukan rangkaian perawatan tersebut secara rutin, saya merasakan rambut saya jauh lebih baik. Patah-patahnya berkurang, lebih mudah diatur dan lembuut banget.


Kondisi rambut yang membaik ini membuat saya tidak perlu lagi menghabiskan banyak waktu hanya untuk urusan meroll dan sebagainya dan sebagainya. Berjilbab seharian pun rambut tetap wangi, karena pakai Ellips. Pokoknya rambut saya seperti terlahir kembali dari mati surinya. Kalau rambut sudah oke, dompet juga tidak terganggu dengan perawatan rambut yang mahal, hati pun jadi senang. Hati senang, melakukan apapun menjadi semangat.


Tahun Baru, Rambut Baru Semangat Baru deh.



Bagi yang memiliki masalah sama dengan rambut saya, coba deh cara-cara perawatan rambut ala saya tersebut. Saya bukan ahli kecantikan, atau ahli rambut, semua yang saya tulis hanya berdasar pengalaman semata.

Nah kalau kamu mau tahu lebih detail tentang rambut, masalah rambut dan treatment serta produk perawatan rambut yang cocok untuk rambutmu, bisa ngubek-ngubek informasi di ellipshaircare.com. Ketemu mba Julia estelle disana.



Selamat bersenang-senang dengan rambutmu. Sudah dulu yah, saya mau elus-elus rambut anak saya Tara yang halus dan lembuuut banget. Like mother like daughter lah ya rambutnya.


















Pintar Pintar Resolusi Hijau

Monday, January 26, 2015
Bulan pertama di tahun 2015 sudah hampir berlalu. Bagaimana, sudah mulai belum melaksanakan resolusi-resolusi yang dibuat?. Atau malah tidak punya resolusi apa-apa?. Kalau belum punya resolusi, yuk baca cerita saya dulu, siapa tahu dapat inspirasi.

Kali ini saya mau cerita soal Konservasi Sumber Daya Alam. Biar kita-kita lebih aware nih sama lingkungan.

Malu Dong Sama Test Pack

Saturday, January 24, 2015
Terkadang saya suka mikir, kenapa negara kita ini susah majunya. Kenapa selalu ketinggalan dengan negara lain. Bahkan sama negara tetangga Malaysia, Singapura yang notabene dari segi geografis, kebudayaan, ngga jauh-jauh amat bedanya pun kita tetap tertinggal. 

Dan pagi ini saya tahu jawabannya.

Hamil Lebay

Friday, January 23, 2015
Lagi ngobrol-ngobrol sama teman sekantor yang baru hamil.

" Kak, waktu hamil ngerasa pegel-pegel ngga punggungnya?"

Hahaha, saya jadi inget bagaimana lebaynya saya dan suami waktu kehamilan kemarin. Bisa dimaklumi solanya ini anak yang ditunggu-tunggu hampir lima tahun lamanya. Maka segala hal yang berkaitan dengan kehamilan saya menjadi menarik, harus mendapat perhatian lebih dan segera ditindaklanjuti.

Sama dengan teman saya itu, saya pun mengalami yag namanya pegal-pegal di punggung. Rasanya ngga enak banget. mau tidur susah, duduk pegel, serba salah. Kebetulan saat itu saya dan suami masih tinggal terpisah. Saya tinggal bersama tante. 

Sudah beberapa minggu pegal-pegalnya ngga hilang juga. Saya sering ngeluh sama suami saat bertelepon ria. Di rumah tante, tempat tidurnya menggunakan kasur dari kapuk, padahal kalau di rumah sendiri kami pakai kasur busa. Saya sempat curiga jangan-jangan ini nih biang keroknya.

Minggu depannya, saat suami datang  mengunjungi saya, tiba-tiba saja dia sudah membawa kasur busa baru dari toko mebel. Hahahaha bener-bener deh itu kelakuan suami bikin saya senyum-senyum senang tapi agak segan sama tante. Tapi yaaa gitu deh, suami saya mikirnya gimana biar saya bisa nyaman tidur. Untuk apa yang dilakukannya ini, sampai sekarang kalau diinget duh pengen ketawa rasanya.

Suami saya itu memang sedikit bicara dan cenderung seperti tidak perhatian saat saya ngomong. Soale saya ngomongnya 500 kata paling dia jawab cuma satu kata atau paling banter cuma senyum-senyum. Tapi langsung berbuat aja sesuatu untuk istri tercintanya ini, xixixi .

Kalau kalian punya ngga cerita seru atau lebay saat hamil?




KEB, Rumah para Emak

Wednesday, January 21, 2015
“ Mbanya gabung di komunitas blogger mana?” tanya salah seorang panitia kepada saya. Saat itu saya sedang mengambil hadiah karena memenangkan sebuah lomba blog tentang tempat makan favorit.

“ Haaah, komunitas blogger?, ehmmm eh anu …”

Hahaha, jujur saja saya kebingungan menjawabnya karena saat itu saya memang ngga gabung di komunitas blogger manapun.

My Favorite Blogs

Wednesday, January 14, 2015
Biasanya hal yang saya lakukan sambil menyusui Tara di malam hari adalah membaca. Tapi karena Tara suka jumpalitan sambil menyusu jadi saya ngga bisa leluasa membaca buku. Untungnya, masih ada hape yang bisa dibaca xixixixi. Setelah ngintip medsos, trus saya lanjutkan blog walking ke tulisan emak-emak kece yang saya tahu. Saya suka membaca tulisan-tulisan mereka karena dari tulisan mereka saya banyak belajar bagaimana menulis yang baik dan dapet tambahan ilmu serta informasi berharga.

Ini nih, beberapa blog yang menjadi favorit saya :

1. http://catatanhatiibubahagia.blogspot dot com

Blognya mba Leyla Hana. Kebanyakan berisi tentang cerita-cerita ketiga anaknya yang lucu-lucu. Mba Ela adalah salah satu penulis yang inspiratif. Gimana ngga?, punya 3 bocah yang lagi aktif-aktifnya, tapi masih bisa aktif menulis dan terus menerbitkan buku itu, menurut saya sesuatu yang luar biasa yang bisa dilakukan seorang perempuan. Kalau sekedar nulis blog curcolan kayak punya saya ini mah biasa yah, tapi kalau bisa ngasuh tiga anak, ikut lomba blog, update blog selalu sekaligus nerbitkan novel teruuuus, bayangkan bagaimana managemen waktu dan energy beliau. 

Selain aktif nulis mba Ela juga mendirikan group menulis di FB bernama Be A Writer. Duh, udah pinter, ngga pelit lagi bagi-bagi ilmu. Selain punya blog di atas, mba Ela juga punya blog lain disini . Masih ngeluh rempong ngurus anak?, malu ah sama ibu satu ini.

2. http://www.hayaaliyazaki dot com

Blogger yang satu ini sih kayaknya udah famous banget lah ya. Pernah saat saya hadir di acara press konference salah satu brand di Medan, saya memperkenalkan diri sebagai blogger dari komunitas KEB ( Kumpulan Emak Blogger), beberapa ada yang bertanya-tanya tentang KEB. Begitu saya nyebut nama emak yang satu ini mereka langsung ber oooooh panjang. 

Yang saya suka dari blognya mba Haya, karena tulisannya itu sederhana, to the point tapi enak banget buat dikonsumsi. Apalagi beliau adalah seorang editor, jadi sekalian belajar EYD yang baik dan benar. Trus di blognya juga banyak info-info bagaimana mengirim naskah ke media-media disertai contoh tulisan beliau yag udah malang melintang di Kompas, Republika, Analisa, etc.. etc.. Pokoknya tiap lagi malas nulis, tinggal klik blog si emak, langsung dapat semangat lagi.

3. http://jihandavincka dot com

Kalau mommy yang satu ini, pasti dah tahu lah ya. Selebnya facebook gitu lho. Cara menulisnya itu lho yang bikin ketagihan, dan ngga pengen ketinggalan satu tulisan pun. Khas mba jihan, selalu menulis dimulai dari buku, film, biografi, jadi ngga perlu baca buku atau filmnya malah udah dapat info aja dari beliau. Dan di akhir tulisan selalu ditutup dengan quote paten. Tulisan beliau ini yang selalu up to date dengan berita-berita masa kini membuat kalau ada isu baru langsung deh bertanya-tanya kapan nih si mba poni ini bahas di blog kecenya.

4. http://www.linasasmita dot com

Blogger yang hobinya mendaki gunung ini kalau nulis di blog bisa kumplit-kumplit. Sebenarnya saya bukan jenis orang yang tertarik dengan wisata gunung, apalagi daki mendaki, ngga guweh banget. Tapi saya suka mengunjungi blog mba lina soalnya catatan perjalanan beliau ini komprehensif. Mulai dari cara ke gunung itu, naik apa, gimana suasananya, berapa biayanya dan dilengkapi dengan percakapan-percakapan dengan Chila putrinya mba Lina ini. Jadi kalau mau referensi soal gunung dan daki mendaki, sila tengok-tengok blognya deh. banyak informasi menarik.

6. http://bukanbocahbiasa.dot com
Emak yang satu ini rajin banget silaturahim ke blog-blog orang, cerminan kepribadiannya yang hangat dan mudah bergaul sepertinya ( saya ngga bisa mastiin karena belum pernah ketemu langsung ). Gara-gara suka baca nama blog beliau dimana-mana plus sering banget menang lomba blog, jadi suka ngintipin blognya. Saya suka blog emak ini karena semuanya ada disitu xixixi alias campur-campur, mau cerita ngasuh anak ada, mau cerita keuangan ada, tentang kesehatan ada juga, kuliner ada, cerpen ada ,review ada, semuanya ada. Dan yang pasti karena si emak ini rajin banget ikut lomba nulis jadi pengen curi-curi ilmu darinya, hahahah ketauan deh.

7. http://rodame dot com

Pertama tahu blog mak dame ini waktu ngetik kata" Matauli" di google, nama sekolah saya waktu SMA. Eh nyasar ke blog ini dan pas baca baru nyadar ternyata beliau ini adik kelas jaman SMA, hahahaha ketemu deh dan langsung jadi pelanggan tetap pembaca blognya. Saya suka membaca tentang kesehatan, soalnya banyak tentang macem-macem mengatasi masalah penyakit pada anak, maklum mommy newbie jadi harus banyak-banyak baca yang model beginian.

8. http://jendelakeluargabahagia.blogspot. dot com

Nah kalau blogger yang satu ini bukan emak-emak, tapi bapak-bapak berpeci. Suka dengan tulisan-tulisan beliau yang bikin hati adem tentrem. ya iyalah, ustadz gitu lho. Biasanya tulisannya berupa penjabaran dari hadits-hadits atau dari al Quran, Suka ngingetin kita-kita ini yang suka sibuk sendiri dengan dunianya. Makasi ya ustadz untuk tulisan tulisannya yang suka bikin mendadak bisu xixixi.

9. https://arulchandrana.wordpress dot com

Blog mas-mas berikutnya yang sayang sekali kalau kalian ngga pernah baca adalah blognya penulis ini. Suka geleng-geleng sendiri dengan sudut pandang dan cara berfikirnya. Penulis yang satu ini smart banget lho, dan kalau membaca tulisan-tulisannya yang biasanya mencantumkan buku-buku yang pernah dibacanya, sumpeh deh ntu buku-buku berat yang kayaknya cuma buat bantal bobo bagi saya hahaha. 

Oya , baru-baru ini ada tulisannya yang sangat menarik disini. Tentang pertanyaan-pertanyaan yang akan mengubah hidupmu. Saya berencana, kalau lagi ngga punya ide nulis, mau menjawab satu-satu tuh pertanyaan beliau. Coba deh kalian jawab pertanyaan-pertanyaannya, satu pertanyaan bisa jadi satu postingan lho.

10. http://riversnote.blogspot dot com

Kalau seorang emak buat blog untuk mendokumentasikan cerita-cerita kepada anaknya sih udah banyak ya, tapi blog  yang satu ini berisi petatah petitih seorang bapak kepada anak laki-lakinya. Tulisan beliau ini sungguh menginspirasi. Kalau malas baca satu-satu postingannya bisa langsung baca di bukunya lho " Rivers Note". Setiap habis baca blog beliau langsung deh pengen nulis hal yang serupa untuk Tara, tapi biasanya jatuhnya kok beda yah, ngga seasik tulisan bang Ochan ini hahaha. Ya udah lah memang beda lah ya style penulis beneran sama penulis wanna be.

Nah itu 10 blog yang paling sering saya kunjungi. Banyak blog-blog sobat blogger lain yang seru-seru, lain kali ah saya bakal tulis.  Tapi, walau sering intip-intip, saya jarang banget ninggalin jejak huhuhu maafin saya yah. Bukan karena malas tapi karena saya baca juga disempet-sempetin diantara waktu Tara melek ke bobo pakai hape meneh. Dan saya ngga gitu gape nulis pakai layar sentuh, suka typo sana typo sini. Jadi buat yang suka bewe ke blog saya ini, maaf ken saya yah #sungkem dulu. 

Kalau kalian, punya blog favorit ngga?, sharing dong sama kita-kita ;)



Kado Terindah Dalam Hidupku

Tuesday, January 13, 2015
Tahu ngga, waktu kecil  saya punya cita-cita yang lain dari yang lain. Sebelum saya mengerti kalau ada cita-cita yang disebut dokter, pilot, presiden dan lain-lain itu, saya punya satu cita-cita mulia, yaitu Ingin dapat piala biar bisa dipajang di lemari rumah dan membuat ibu saya bangga hahaha. Mulia banget kan.

Makanya kalau ada lomba-lomba tujuh belasan, saya walau malu-malu kucing tapi pasti ikutan satu dua perlombaannya. Entah itu makan kerupuk, lomba lari atau balap karung. Tujuannya cuma satu, pengen juara, dan dapet piala biar cita-cita mulia di atas bisa terwujud. Tapi ternyata, tak satu pun lomba tujuh belasan pernah saya menangkan , nasiblah punya postur imut-imut. Ikut lomba makan kerupuk kalah rakus, lomba lari kalah cepat, balap karung kalah gesit.

Kebiasaan Yang Ingin Ditinggalkan di Tahun 2015

Monday, January 12, 2015
Eh saya punya tips paling jitu untuk nyari ide nulis. Sering-sering aja dengerin Delta FM di pagi hari. Biasanya mereka membahas satu hal yang berbeda-beda setiap mengudara. Nah tadi pagi tuh, temanya tentang kebiasan jelek apa di tahun 2014 lalu yang ingin kita ubah di tahun ini.

Mikir dulu ah, apa ya kira-kira. Kalau saya sih, punya satu kebiasaan yang mau saya ubah, yaitu kebiasaan TRSO, xixixi alias ntra besok.. ntar besok alias menunda-nunda pekerjaan. Bukan soal pekerjaan di kantor sih, tapi paling sering menunda keinginan menulis. Jadi misalnya, lagi di jalan kepikiran sesuatu yang pengen ditulis, gitu nyampe rumah, " Ah ntar ah main dulu sama Tara, kalo dia udah tidur baru nulis". Begitu Tara tidur, " Ah main game bentar dulu, dua seri aja", abis main game " Intip path dulu lah, baca-baca news feed di FB sekalian", eh gitu lihat jam udah jam 11 malam, ngantuk, bobok deh. Laaah kapan nulisnya.

Pokoknya di tahun ini KUDU berubah. Ngga boleh TARSO tarso lagi.

Kalau kalian, apa nih kebiasaan jelek yang mau dihilangkan?

Kado Yang Aku Mau

Friday, January 9, 2015


Dari jaman kuliahan sampai sekarang, sukaaa banget sama empat emak kece di atas. Heran deh, lihat serial-serial Hollywood itu kok bisa yah bikin karakter-karakter yang menarik, yang berbeda-beda tapi ngga bikin kita membenci salah satunya. Bree yang perfeksionis, Susan yang ceroboh, Lynette yang keras kepala, bahkan Garielle yang gila belanja dan matre malah membuat jalan cerita makin asik untuk diikuti, Jadi semuanya fair gitu, punya sisi baik dan sisi buruk, punya alasan di balik kisah masing-masing, keren lah. Beda banget dengan sinetron kita, karakternya pasti yang satu baiiiik baget sampe cenderung bego dan bikin pengen garuk-garuk lantai sangking gemesnya kita, dan yang lain pasti juahat banget sampe buat para ibu-ibu pengen ngejambak dan ngelemparin beliau kalau ketemu di dunia nyata.

Detik Tidak Pernah Melangkah Mundur

Wednesday, January 7, 2015
Detik tidak pernah melangkah mundur
Dan hari akan selalu berganti
Namun pagi selalu menawarkan cerita baru

Eeeeaaaa. Xixixi keliatan banget yah saya ngga bisa move on dari film paling ngehits di jaman masih muda dulu. 2014 telah berakhir, dan seperti puisi di atas, detik tak pernah melangkah mundur, dan 2014 pun berlalulah dari pandangan mata. Membuka mata di pagi ini, mentari 2015 menyambut, membuka harapan baru kembali.

Tahun 2014 kemarin begitu banyak hal yang terjadi di negara ini. Dari bencana alam, kecelakaan pesawat, pemilihan presiden, pemilu, BBM naik, kasus Dinda, Florence, Pernikahan Raffi-Ahmad, Maju-Mundur Syahrini, Live kelahiran Ashanti-Anang, sampai pembullyuan Mulan jameela yang kayaknya abadi sepanjang tahun.

Sebagai satu titik noktah dari banyaknya penduduk di dunia ini, dimanakah peran kita di tahun 2014?

Apakah kita sudah menjadi pemeran utama di panggung sandiwara ini atau cuma cukup menjadi figuran bahkan hanya penonton?

Sejujurnya tahun 2014 ini saya merasa bukan tahunnya saya, dalam arti tidak banyak hal berarti yang saya lakukan untuk orang lain. Kebanyakan hanya berkutat di kehidupan pribadi dan keluarga. Sepertinya ghirah untuk aktualisasi diri, unjuk gigi, dan tampil di depan umum agak minim saya lakukan.

Cara paling gampang mengetahuinya? Lihat saja dari postingan di sosial media kita. Atau lihat postingan di blog ini. Sepi banget dari hal-hal yang membawa manfaat untuk orang lain. 

Melongok ke facebook, isinya setengah foto-foto Tara dan selfie-selfie ngga jelas. Sebagian lagi nyinyiran soal pilpres, dan sebagian yang lain nyinyirin berita yang membuat orang salah faham dan sempat berujung blokir dan unfriend, tsaaaah.

Bertandang ke blog ini pun, sebelas dua belas lah. Postingan hanya ikut beberapa lomba, dan yang lain cerita menye-menye ngga guna.

Ngga ngerti juga sih, sepertinya saya dalam fase " selalu mencari-cari alasan" untuk setiap hal yang di luar kendali. Namun saya akui, saya menjadi begitu bebas dalam mengemukakan pendapat, bebas dari pencitraan lah. Ada yang suka, banyak yang males. Yah begitulah hidup, selalu ada yang tidak pas, karena yang selalu pas hanya Pertamina pasti pas.

Anyway, apapun yang terjadi, di tahun ini saya merasakan kebahagiaan berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya. Semua berjalan sesuai rencana, selalu sehat wal afiat, bisa melihat Tara tumbuh dari hari ke hari, merupakan anugerah yang sangat saya syukuri. Mungkin tak banyak prestasi dalam hal duniawi saya raih, namun tahun ini merupakan tahun kemapanan bagi saya dan keluarga, baik dari jiwa, raga, ekonomi, tempat tinggal yang ternyata semuanya berawal dari kehadiran seorang anak.

Dari segi pekerjaan saya juga cukup puas dengan apa yang saya peroleh. Sepertinya apa yang saya lakukan di kantor memuaskan bagi saya, dalam arti sampai saat ini tidak ada komplain yang berarti dari atasan atas kinerja saya. Namun untuk lebih pastinya, mari kita lihat nanti saat penilaian kinerja, berapakan nilai saya di mata manajemen ?.

Nah, di tahun 2015 ini, saya punya 2 resolusi yang saya pengen banget menepatinya


1. Lebih Ikhlas Lebih ikhlas

Ini berkaitan dengan pekerjaan. Selama ini saya merasa di kantor itu, saya diberi pekerjaan yang lebih banyak dibanding rekan kerja lain. Pokoknya hal-hal penting, yang  berat, yang butuh effort lebih dikasih ke saya, sementara teman saya dengan jabatan yang sama dengan saya, tidak. Kemarin-kemarin sih saya suka ngeluh, ngerasa ngga adil. Walau saya bersyukur , berarti saya lebih dipercaya, namun sebagai manusia biasa terselip juga rasa ngga terima, " Lah gaji sama, kok gw harus mikir lebih berat, enak aja dia ".

Tahun 2015 ini saya mau berubah. Dulu-dulu juga saya ngga pernah itung-itungan kerja, kenapa sekarang harus pakai berhitung?. Sudahlah, saya yakin apa yang kita tanam itu yang kita tuai. Maka, mulai detik ini saya ngga mau mikirin siapa lebih banyak dikasih kerjaan, atau siapa lebih santai, pokoknya saya niatin kerja itu ibadah, bukan tergantung penilaian manusia. Lebih ikhlas lagi lebih ikhlas lagi.


2. Mengurangi aktifitas di sosial Media

Kemarin saya dapat link video gitu dari seorang teman, yang isinya begitu menyentak saya, begitu dahsyatnya sosial media bisa menjauhkan kita dari kehidupan nyata, dari orang-orang sekitar. Saya juga menyadari, media sosial yang saya ikuti, paling aktif sih di facebook, sedikit banyak telah membuat saya sedikit sok sebagai manusia, dalam arti terkadang suka pamer ngga penting, kayak pamer-pamer kelucuan anak saya, ngeshare-ngeshare foto Tara. Padahal ada beberapa teman facebook saya yang mungkin belum memiliki anak, dan siapa tau mereka tersakiti dengan postingan-postingan saya. Soalnya dulu waktu belum punya anak juga saya suka sensi kalo ngeliat temen yang hobi posting foto anaknya. Laah sekarang saya malah kayak gitu.

Jadi, untuk postingan-postingan yang menyakitkan hati siapa saja, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya yaaaaaa friend.

Ditambah lagi , waktu angot-angotnya pilpres, bisa jadi ada juga yang ngga suka  atau tersinggung dengan apa-apa yang saya tulis. Walau saya sadar, kita ngga mungkin bisa menyenangkan semua orang tapi tentu saja seharusnya kita bisa menghindar untuk menyakiti orang. Nah sepertinya tahun kemarin tuh, saya banyak tersilap jari, menulis apa yang saya anggap benar, padahal belum tentu juga benar, dan apa yang saya anggap wajar padahal bisa jadi ngga wajar bagi orang lain. Maka, untuk segala status dan tulisan saya di medsos yang menyinggung hati teman-teman, saya mohon dimaafkan yaahhh.#sungkem satu-satu.

Nah, berkaca dari itu semua, dan karena menyadari bahwa EQ saya sepertinya tak setinggi IQ saya, maka saya beresolusi di tahun 2015 ini ingin menjadi pribadi yang lebih baik, salah satunya dengan fokus di dunia nyata saja lah, keseringan tenggelam di dunia maya ngga terlalu bagus untuk saya. Ini pendapat pribadi ya, bagi yang punya pendapat lain ya monggo saja. Jadi kalau ada teman yang kangen sama saya, tsaaah, rajin-rajin saja tengok blog ini, karena Inshaa Allah kalau kegiatan ngeblog sih saya ngga mau ninggalin, lha soale ngeblog ini panggilan jiwa. Boleh juga kirim-kirim inbox, pasti saya bales, xixixixi perasaan ada yang ngangenin, biarin ah.

Udah itu saja resolusi saya. Doakan semoga saya bisa menepatinya ya. Kalau kalian, apa resolusi di tahun 2015 ini?








Custom Post Signature