Kebanyakan pekrja di Indonesia itu mulai ngeh soal dana pensiunnya, dua sampai tiga tahun menjelang pensiun. Mendadak panik, waaaa aku udah mau pensiun tapi ngga punya persiapan. Padahal semakin cepat dipersiapkan, maka semakin ringan yang harus disisihkan.
Fakta tentang Hari Tua.
1. 75% pekerja berharap mereka masih bisa terus bekerja setelah pensiun. Kenyataannya hanya 26 % dari pensiunan yg masih bisa bekerja setelah usia pensiun.
2. Hanya 21% pekerja di Indonesia yg mengetahui denga pasti berapa jumlah dana pensiun yang dibutuhkan saat masa pensiun tiba.
3. 65% pensiunan di Indonesia tidak dapat memenuhi kebutuhan dasar kehidupan mereka.
(Sumber : Axa Scope Survey 2008 (dari kelas One Shildt)
Ngga mau kan jadi yang 65% di atas?. Makanya ayo dipersiapkan dari sekarang.
Kenapa penting dipersiapkan, kan udah disiapkan oleh perusahaan tempat bekerja?
Karena kalau kalian mau nyari tau ke pensiunan-pensiunan di tempat kalian kerja, bisa dipastikan mereka akan mengatakan bahwa uang pensiun yang diberikan perusahaan jumlahnya sangat jauh dari kebutuhan hidup saat pensiun.
Yang harus kita sadarai nih ya, bahwa saat pensiun, kebutuhan dan biaya hidup kita masih tetap aja kayak saat kita di masa aktif bekerja, padahal penghasilannya udah jauh berkurang. Makanya perlu dipersiapkan sendiri sebagai penambah uang pensiun yang nantinya diberikan perusahaan.
Memang sih bakal ada pengeluaran yang berkurang atau hilang, diantaranya :
1. Belanja pakaian , sepatu, tas, gadget
2. Transportasi
3. Cicilan Utang
4. Biaya sekolah anak (jika anak sudah mandiri)
Saat pensiun, pengeluaran di atas itu akan hilang. Tapi bukan berarti pengeluaran jadi berkurang, karena da pengeluaran baru yang akan muncul atau bertambah. Contohnya:
1. Biaya sosial, ketemu teman-teman, kondangan, jenguk orang sakit, arisan edebre edebre.
2. Perawatan kesehatan, mata, gigi, lin-linu, encok, pegel, reumatik.
3. Rekreasi. liburan, ngunjungi cucu, reuni teman SMA, SMP, SD 😃
Nah coba tuh hitung dan dikira-kira, makin nambah atau makin berkurang nih biaya hidup kita setelah pensiun.
Makanya perlu dipersiapkan.
Apa aja yang perlu dipersiapkan?
1. Persiapkan apa yang akan dilakukan saat pensiun ntar.
Ini biar ga kaget trus linglung saat pensiun. Ayo pikirkan, saat pensiun mau punya kegiatan seperti apa?. Mau kongkow-kongkow di desa?. atau mau plesiran ke luar negeri.
Pertanyaannya, uangnya dari mana? hahahaha
2. Hitung dengan benar berapa dana pensiun yang dibutuhkan
Iyes, harus dihitung. Ingat ya ngitungnya itu perhitungkan masa hidup setelah pensiun dan jangan lupa hitung juga inflasi. kebanyakan tuh orang-orang ngitung uang pensiun tapi ngga ngitung inflasi. Padahal jelas biaya hidup 10 juta sekarang dengan 10 juta 20 tahun lagi nilainya udah berkali lipat.
3. Usahakan tidak ada utang lagi.
Nah bagi yang punya utang atau yang berniat ngambil utang. Dari sekarang sebelum memulai kredit di bank, kalian harus itung berapa lama kredit kalian, jangan ngepas bangett sampe usia pensiun sehingga kalian ngga punya kesempatan buat nyiapin dana pensiun akibat gajinya abis buat cicilan terus.
Udah mulai kebuka kan pikirannya tentang pentingnya mempersiapkan dana pensiun. Next kita bahas gimana menghitung kebutuhannya ya.
kok aku jadi mendadak panik huhu
ReplyDelete